Pada hari Jumat (31/10) PT Petro Oxo Nusantara mengadakan doa bersama dan santunan anak yatim di sekitar perusahaan yaitu Kelurahan Lumpur dan Tlogopojok, dalam kegiatan ini dihadiri perwakilan menejemen PT Petro Oxo Nusantara, pengurus mushola Baitul Ma'mur serta karyawan. Acara doa dan istighosah dipimpin oleh Ust. Herman.

Kegiatan ini dilaksanakan sebagai wujud rasa syukur sekaligus memohon doa untuk kelancaran aktivitas pekerjaan PT Petro Oxo Nusantara serta keberhasilan proyek yang sedang berjalan. Diharapkan perusahaan senantiasa diberi kelancaran, keselamatan, kesuksesan dan terus berkontribusi pada masyarakat serta pembangunan negara.